Cara Menambah Kolom Tabel di Microsoft Word 2010

Assalamualaikum wr. wb. dan selamat malam untuk pengunjung blog tutorial microsoft office dimanapun teman-teman dapat mengakses blog ini dan membaca postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kepada teman-teman sekalian tentang bagaimana cara menambah kolom di microsoft word 2010.


Microsoft word 2010 merupakan versi terbaru dari microsoft word 2007, karena ini versi terbaru dari versi sebelumnya pasti terdapat beberapa perubahan-perubahan dari tampilannya. Akan tetapi menurut saya pribadi tidak bergitu banyak adanya perbedaan antara microsoft word 2010 dan microsoft word 2007, tidak seperti saat microsoft word 2003 berpindah ke microsoft word 2007.

Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:
Untuk cara menambah kolom pada tabel di microsoft word 2010 pada umumnya sama dengan menambah kolom tabel di microsoft word 2007. Bagaimana caranya? Ternyata sangat mudah, untuk cara pertama pilih tabel yang akan ditambahkan kolomnya. Setelah itu klik salah satu kolom pada tabel tersebut.

Setelah itu klik kanan kolom yang di klik tadi, kemudian pilih Insert, kemudian akan muncul lagi perintah selanjutnya dengan beberapa pilihan. Pilih "Insert Columns to the left" untuk menambah kolom pada sebelah kiri kolom yang diklik tadi dan pilih "Insert Columns to the right" untuk menambah kolom pada sebelah kanan kolom yang diklik tadi. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Untuk cara kedua, pertama-tama tentukan dahulu tabel yang akan ditanbahkan kolomnya. Selanjutnya klik salah satu kolom pada tabel tersebut kemudian pilih menu layout, pada bagian "Rows & Columns" pilih "Insert Left" untuk menambah kolom pada sebelah kiri kolom yang diklik tadi dan pilih "Insert right" untuk menambah kolom pada sebelah kanan kolom yang diklik tadi. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut.


Untuk lebih jelas lagi mengenai tutorial diatas, saya sarankan juga kepada teman-teman untuk melihat video tutorialnya yang telah saya buat sebelumnya dibawah ini. Tapi sebelum dinonton, bolehlah di SUBSCRIBE dulu dong channelnya.


Itulah dua cara dalam menambah kolom tabel di microsoft word 2010, mudah bukan caranya? Sekian dulu postingan saya pada kesempatan kali ini, semoga postingan ini dapat menambah wawasan serta pengetahuan kita mengenai microsoft word 2010. Ikuti terus postingan terbaru kami di blog ini.

0 Response to "Cara Menambah Kolom Tabel di Microsoft Word 2010"

Posting Komentar