Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, dan selamat siang teman-teman dimanapun berada dan daat mengakses web tutorial ini. Pada kesempatan yang baik ini, saya kembali berbagi kepada teman-teman semua sebuah video tutorial yang berjudul cara menghilangkan garis biru di excel 2010.
Ada kalanya yah saat kita mendapatkan file excel dari teman dan mendownload sebuah file excel di internet, tampilan dari excel tersebut berbeda dan lain dari yang biasanya kita lihat sebelumnya. Tampilan tersebut berupa garis biru, dan ada garis biru yang berupa garis putus-putus.
Sebelum kita lanjut, mungkin teman-teman tertarik juga untuk membaca tutorial kami lainnya dibawah ini:Ditengah lembar kerja excel tersebut juga terdapat tulisan Page. Jika teman-teman gk tau cara untuk mengubah kembali ke tampilan biasanya pasti bingung yah, nah untuk itu saya akan memberi tahukan caranya untuk menghilangkan garis biru tersebut atau membuat tampilan normal kembali.
Pertama-tama teman-teman buka dokumen excel yang mempunyai tampilan yang saya maksud diatas, dimana terdapat tulisan Page ditengah lembar kerja dan terdapat garis biru dan garis putus-putus biru. Kemudian teman-teman masuk ke menu View, lalu pada bagian Workbook Views. Teman-teman klik atau pilih Normal.
Nah secara otomatis tampilan lembar kerja excel kita telah kembali normal seperti yang biasa kita lihat. Oke tema-teman? Nah sekian dulu postingan saya kali ini, jika ada yang kurang jelas, silahkan nonton video tutorialnya dibawah ini yang telah saya persiapkan sebelumnya, atau komen di kotak komentar dibawah. Sampai ketemu pada postinga selanjutnya.
0 Response to "Cara Menghilangkan Garis Biru (Page Break Preview) di Microsoft Excel 2010"
Posting Komentar