Cara Memindahkan Satu Halaman Word ke Word Lain

Cara Memindahkan Satu Halaman Word ke Word Lain
Assalamualaikum wr. wb. dan selamat siang teman-teman dimanapun berada dan kebetulan membaca postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya kembali berbagi kembali kepada teman-teman semua sebuah tutorial yang mudah-mudahan tutorial ini dapat bermanfaat. Adapun tutorial kita kali ini adalah cara memindahkan satu halaman word ke word lain.


Mungkin teman-teman sedang membuat sebuah makalah atau tugas, dimana salah satu halaman pada makalah tersebut didapat dari dokumen word lain yang kebetulan ada. Nah dari pada kita capek-capek mengetikkan ulang, mending kita langsung pindahkan saja dengan cara men-gcopas-nya.

Caranya sangatlah mudah, teman-teman bisa langsung mengselect atau memilih semua tulisan yang ada pada salah satu halaman yang ingin dipindahkan ke dokumen lain. Kemudian teman-teman klik kanan pada mouse dan pilih copy, atau bisa juga dengan menekan tombol Ctrl dan tombol C pada keyboard secara bersamaan.



Setelah itu kita berpindah ke dokumen yang satunya, disitu teman-teman tinggal membuat halaman baru. Jika yang kita copas tadi ingin dipindahkan pada halaman terakhir maka teman-teman bisa langsung membuat halaman baru pada akhir dokumen dengan cara menempatkan kursor pada akhir tulisan lalu tekan enter sampai muncul halaman baru.



Caranya sama, jika teman-teman ingin menempatkan hasil copyan tadi di tengah-tengah dokumen. Setelah membuat halaman baru, teman-teman bisa langsung mem-paste-kan tulisan yang satu halaman tadi pada halaman baru tersebut.



Jika teman-teman mem-paste-kan pada tengah-tengah dokumen, pastikan tulisan yang pada halaman dibawahnya tidak berantakan atau tidak terlalu kebawah. Nah bagaimana teman, mudah kan caranya? Jika menurut teman-teman penjelasan diatas kurang jelas, saya sarankan teman-teman untuk melihat juga video tutorialnya yang telah saya persiapkan sebelumnya dibawah ini. Selamat mencoba





0 Response to "Cara Memindahkan Satu Halaman Word ke Word Lain"

Posting Komentar