Cara Mengatur Ukuran Kertas A5 di Word

Cara Mengatur Ukuran Kertas A5 di Word
Assalamualaikum wr. wb. dan selamat pagi teman-teman dimanapun berada dan kebetulan membaca postingan ini. Pada kesempatan kali ini saya kembali berbagi kepada teman-teman semua sebuah tutorial yang dimana tutorial kali ini berjudul cara mengatur ukuran kertas A5 di Microsoft Word.


Adapun cara untuk mengatur atau men-setting ukuran kertas A5 di Microsoft Word caranya sangatlah mudah. Teman-temkan masuk ke menu Page Layout, kemudian pilih Size, setelah itu akan muncul beberapa pilihan ukuran kertas yang bisa teman-teman pilih.

Karna kita akan mengatur ukuran kertas ke ukuran kertas A5, jadi kita pilih ukuran kertas A5 (14.8 cm x 21 cm). Jika pada pilihan tersebut tidak ada ukuran kertas A5, teman-teman bisa mengatur ukuran kertas A5 dengan memilih More Paper Size.



Setelah itu akan muncul jendela baru Page Setup, teman-teman masukkan ukuran kertas A5 yaitu Width: 14.8 cm dan Height: 21 cm. Kemudian klik OK untuk menyimpan pengaturan dan lihat hasilnya, ukuran kertas pada lembar kerja Word telah berubah.



Semoga tutorial ini dapat bermanfaat, dan jika menurut teman-teman penjelasan diatas kurang jelas, saya sarankan untuk melihat juga video tutorialnya yang telah saya persiapkan sebelumnya dibawah ini. Selamat mencoba.





0 Response to "Cara Mengatur Ukuran Kertas A5 di Word"

Posting Komentar